MAJALENGKA, (PR).- Lalu lintas di jalur penghubung Kabupaten Majalengka dan Kuningan tersendat akibat longsor, Selasa, 3 Januari 2017 malam.
Longsor menyebabkan jalan ambles di Desa Wanahayu Kecamatan Maja Kabupaten Majalengka (CN 67 Patok
5). Dengan kedalaman sekitar 1 meter seluas 1,5x3 meter. Kendaraan yang melintas pun terpaksa harus menggunakan satu lajur saja.
Kemacetan pun tak dapat terhindarkan.
"Perjalanan dari rumah di Kadipaten sampai kantor saya di Maja menghabiskan waktu 2,5 jam. Hari biasanya 1 jam saja," kata Buce, seorang karyawan swasta kepada PR, Rabu, 4 Januari 2017. Ia mengaku memutar arah perjalanan ke Argapura, Banjaran.
Satuan Lalu Lintas Polres Kuningan telah melakukan rekayasa arus lalu lintas demi keselamatan pengguna jalan. Sejumlah jalur ditutup antara lain:
1. Arus lalu lintas dari Majalengka
yang akan menuju cikijing di alihkan menuju Kecamatan Rajagaluh-Kabupaten Cirebon - Kabupaten Kuningan - Kecamatan Cikijing di Simpang empat Bundaran Cigasong.
2. Arus lalu lintas yg mengarah ke Majalengka di alihkan menuju Kabupaten Kuningan - Kabupaten Cirebon - Kabupaten Majalengka via Kecamatan Sindangwangi di simpang tiga Cikijing.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar